Amalan Sunnah Sebelum Sholat Idul Fitri menurut Imam An-Nawawi dalam Al-Majemu‘ Syarhul Muhadzdzab adalah sebagai berikut:
- Sebelum melaksanakan sholat sunnah Idul Fitri, disunahkan makan meski hanya sedikit. Makanan yang disunahkan untuk dikonsumsi adalah kurma dengan jumlah ganjil.
- Disunahkan mandi sebelum shalat Idul Fitri seperti sunnahnya mandi sebelum shalat Jum’at. Bahkan, sunnah ini diperkuat oleh atsar dari Sayyidina ‘Ali bin Abu Thalib dan Abdullah bin Umar yang membiasakan mandi sebelum shalat Id.
- Disunahkan memotong rambut dan kuku, menghilangkan bau badan, serta memakai wangi-wangian.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar